Jumat, 01 November 2019

West Japan Trip June 2019 (Page 3)

Day 8 - Legoland Discovery Center Osaka & Kaiyukan Aquarium
Pagi ini diawali dengan ujan yang sangat deras. Kami udah siap untuk jalan jam 8 pagi, tapi nunggu agak redaan yang akhirnya baru jalan jam 9 lewat. Untungnya hostel menyediakan payung yang bisa dipinjam. Kalo gak lumayan kuyub juga jalan menuju stasiun kereta.

Pagi hari diawali hujan deras

Legoland Discovery Center Osaka
Sampai di Legoland Discovery Center Osaka jam 10an dan masih agak sepi, mungkin karena hujan orang - orang datangnya setelah hujan reda.

Jerapah dari lego, sebelum masuk Legoland Discovery Center

Tiket sebelumnya udah dipesan dari Klook.com, gak ada antrian, setelah scan barcode kami langsung boleh masuk.
Tiket masuk 3.300 yen (untuk 1 dewasa dan 1 toddler 3-6 tahun), 1.700 yen untuk 6 tahun ke atas.
Tiket tidak dijual untuk dewasa yang tidak membawa anak - anak.


Legoland ini indoor berada di lantai atas sebuah mall. Walopun gak terlalu besar, tapi anak - anak sangat puas bermain.
Hampir semua area dicoba kecuali playground (anak - anak lebih tertarik nyobain sesuatu yang baru soalnya)

- Lego 4D Cinema
- Kingdom Quest the ride
- Miniland
- Lego Racers : Build & Test
- Merlin's Apprentice

membuat bangunan tahan gempa

Lego Racers : Bulid & Test

Lego Cafe

Everyone love ice cream :)

Miniland di Legoland Discovery ini merupakan kumpulan beberapa area yang terkenal di Jepang yang tersusun dari lego - lego. Dibuat dalam 1 ruangan khusus, yang didisain dengan efek pencahayaan yang berganti siang dan malam.

Miniland
Dotonbori 


Tempozan Giant Ferris Wheel

Osaka Aquarium Kaiyukan
Terletak masih satu area dengan Legoland. Aquarium Kaiyukan mempunyai bangunan sendiri yang lumayan besar.
Tiket masuk udah dipesan juga sebelumnya dari Klook.com

Harga tiket masuk :
16 tahun ke atas 2.300 yen
7-15 tahun 1.200 yen
4-6 tahun 600 yen
dibawah 3 tahun gratis

Osaka Aquarium Kaiyukan

kapal ini bisa menyebrang ke Universal Studio Japan
Kaiyukan merupakan salah satu Aquarium yang terbesar dan terkenal di Jepang. Yang unik memang di dalam bangunan ini ada satu tabung aquarium yang besar di tengah ruangan dari lantai 4 - lantai 8.
Jadi awal masuk, kita diantar ke lantai paling atas. Setelah itu kita jalan menurun mengelilingi tabung aquarium besar tersebut.
Konsep aquarium Kaiyukan ini sangat menarik dan interaktif, walaupun jalannya lumayan panjang.



Jenis hewan laut disini lumayan banyak. Mulai dari yang paling dikenal seperti, whale shark, sting ray, dolphin, jelly fish, sampai yang unik - unik seperti ringed seal, rockhopper penguin, japanese spider crab, dll. Untuk info lebih lengkap mungkin bisa mengunjungi websitenya Kaiyukan :)



japanese spider crab

ringed seal

ini lupa namanya, seperti ular kecil

Jadi, area Legoland dan Kaiyukan ini berada di pinggir pulau. Dipisahkan oleh Aji river yang cukup luas, diseberangnya sudah sangat dekat dengan Universal Studio Jepang.
Sebagai alternatif transportasi ada kapal yang menghubungkan kedua tempat wisata tersebut.

Berhubung udah sore, masih mendung dan gerimis juga, kami memutuskan untuk kembali ke mall di Legoland untuk makan malam. Padahal view malam di pelabuhan pasti sangat bagus.

Tempozan Giant Ferris Wheel

Day 9 - Namba

Rencana hari ini mengelilingi area Namba, Dotonbori dan sekitarnya.
Tapi karena diawali dengan gerimis yang lumayan lama. Akhirnya kita jalan disekitaran Namba aja.

Naik kereta Nankai Line dari Shin-imamiya station ke Namba station hanya 1 kali perhentian, tarif 160 yen. Tiba di Namba station yang terhubung dengan sebuah mall, sempat bingung mau kemana. Tapi berbekal google maps, dan mall maps jadi bisa menentukan mau kemana.

Shopping jadi tujuan akhir hari ini, sekalian menghabiskan sisa yen, karena besok sudah harus kembali ke tanah air Indonesia :)

Nice View dari Starbucks Namba Parks

Namba Parks Garden


Shopping time !

Sekitar jam 5an sore, kami memutuskan untuk kembali ke hostel, karena belum packing koper, dan besok pagi rencanaya jam 6 udah harus check out.

Sampai di hostel, mampir sebentar di lobby, anak - anak kesempatan buat testimoni.



Note from Renata :)

Day 10 - Kansai Airport
Rencana awal jam 6 pagi jalan dari hostel terlaksana dengan baik (sebenarnya takut bangun kesiangan, hehehe...). Anak - anak juga gak ada yang rewel, jalan ke stasiun sambil dorong koper udah jadi hal yang biasa.

Menuju stasiun

tutup gorong - gorong aja cakep yakk :)

Dari Shin-imamiya station naik kereta Nankai Line tujuan Kansai International Airport, sekitar 45 menit, dengan tarif 930 yen, langsung gak pake ganti kereta lagi.

Pipo siaga jaga koper di kereta

Semua proses check-in, imigrasi dan boarding gak ada masalah (yang masalah masih pengen liburan tapi yen udah tinggal koin - koin, yang akhirnya dihabisin di bandara, hehehe...)

See you !

Terimakasih Jepang, yang selalu memberi kesan baik buat kami sekeluarga. Sampai ketemu lagi dilain waktu dan dilain kota Jepang. Muuaaacchhhh!



West Japan Trip June 2019 (Page 2)

Day 5 - Mt. Tateyama dan Toyama
Ini hari yang sangat ditunggu anak - anak karena tujuan utama mau main salju.
Mimo terbangun jam 4 pagi, dan matahari udah muncul dengan cerahnya donks. Rencana mulai jalan dari Hotel jam 6 pagi, karena perjalanan hari ini kita harus 4 kali gonta ganti kendaraan menuju Gunung Tateyama.

Jam 4 pagi matahari udah muncul

Foto di depan hotel sebelum berangkat

Dari Kanazawa Station, naik kereta Hokuriku-Shinkansen turun di Toyama Station, waktu tempuh sekitar 20 menit.
Dari Toyama Station, naik kereta Toyama Chihou Railway Main Line turun di Tateyama Station, waktu tempuh sekitar 50 menit.
Dari Tateyama Station, naik Tateyama cable car turun di Bijodaira Station, waktu tempuh sekitar 10 menit.
Dari Bijodaira Station, naik bis tujuan Murodo Station, waktu tempuh sekitar 50 menit.

Total hampir 3 jam sekali jalan menuju Gunung Tateyama, termasuk antri.

Foto dulu sampai di Toyama

Perjalanan dari Kanazawa station ke Toyama station masih dicover JR Pass.
Perjalanan dari Toyama station ke Murodo station harus bayar lagi. Dentetsu Toyama - Murodo PP dikenakan tarif 6.710 yen untuk dewasa, 3.500 yen untuk anak 6 tahun keatas, dibawah 6 tahun free.

Tiket Dentetsu Toyama - Murodo PP

Kereta Toyama Chihou

View Pemandangan alam dari kereta

Tateyama Cable Car

View dari Bis dalam perjalanan ke Murodo
Akhirnya sampai di Murodo Station sekitar jam 12, disinilah hamparan salju dan gunung salju terlihat sangat jelas. Sebelum bermain salju, makan siang sambil istirahat sebentar.

Makan siang di Murodo Station

Hari itu cukup cerah, suhu sekitar 11 derajat, dingin terasa banget ketika angin bertiup dan waktu kulit kena salju saja, tapi matahari lagi terik - teriknya di siang hari. Agar lebih nyaman ada baiknya menggunakan sunglass dan sunblock.
Anak - anak terlalu bersemangat main salju, dan lupa bawain sarung tangan, untungnya ada toko yang jual walopun agak mahal tapi ya sudahlahhh yang penting anak - anak puas bermain :)

jarang - jarang nih bisa selfie berdua :)

dibuat jalan biar orang bisa melewati dinding salju


Bermain salju :)
Puas main salju, kembali ke Murodo station cari cemilan dan istirahat sebentar. Perjalanan balik tidak terlalu sore supaya sampai hotel belum kemalaman.

Antri balik naik Cable Car jam 15.40 sore
Tiba di Toyama hampir jam 6 sore,  mampir sebentar di Starbucks yang terletak di Kansui Park sekitar 800 meter dari Toyama station. Menurut informasi, Starbucks ini dengan view terbaik di dunia. Sambil menunggu sunset, kami menikmati minuman hangat dan cake di hamparan rumput yang luas dan bersih.



Biar gak terasa bosan dan capek anak - anak diajak bermain sambil foto - foto.

Katsui Park 

Bersih dan rapi yaaa


Starbucks Katsui Park Toyama

Lebih milih nongkrong outdoor sambil menikmati suasana :)


Sunset di Katsui Park

Perjalanan masih berlanjut, hingga malam hari. Sampai di hotel semuanya capekkk, yang tadinya mimo pipo mau ngacir lagi, tapi ternyata lebih milih tidur buat simpan tenaga esok hari.

Day 5 - Kanazawa Castle & Kenrokuen Garden
Setelah check out dari hotel, koper dititip dulu di hotel, karena tujuan hari ini jalan sekitaran Kanazawa.
Di Kanazawa JR Pass berlaku untuk beberapa rute bis. Dari kanazawa station naik bis ke arah Kanazawa Castle, dan diseberangnya persis ada Kenrokuen Garden.

Entrance ke area Kanazawa Castle

Kanazawa Castle tampak depan

Di dalam kawasan Kanazawa Castle ini terlihat sangat luas. Dengan luas area hingga 12 hektar, landscape dan bangunan ditata sedemikian rupa, sehingga wisatawan tidak bosan untuk mengelilinginya.
Masuk ke kawasan ini tidak dikenakan tarif / gratis.

Kanazawa Castle tampak belakang

Taman di belakang Kanazawa Castle

Taman di Kanazawa Castle

Salah satu Gate di Kanazawa Castle

Menuju Kenrokuen Garden dari Kanazawa Castle hanya perlu menyebrangi jalan utama saja.
Masuk ke Kenrokuen Garden dikenakan tarif 310 yen untuk dewasa, 100 yen untuk anak diatas 6 tahun, gratis untuk anak dibawah 6 tahun dan senior (65 tahun ke atas)
Luas area ini sekitar 11 hektar.
Taman tertata rapi dan bersih dengan perpaduan tanaman, air dan bangunan, juga sejuknya udara pada saat itu.


Kenrokuen Garden


Kenrokuen Garden

Perjalanan kembali ke Kanazawa station (yang sebelumnya mengambil koper yang dititip di hotel)
menuju Osaka, menggunakan JR Pass naik kereta JR Thunderbird turun di Osaka station. Waktu tempuh sekitar 3 jam.

Osaka Station

Di Osaka station singgah sebentar, anak - anak berburu mainan di Tomica Shop dan makan malam di sebuah restoran Chinese Food yang masih satu gedung.

Tomica Shop Osaka

Lanjut perjalanan naik kereta JR Osaka Loop Line dari Osaka station turun di Shin-imamiya station. Jalan kaki menuju Hostel Kanon tempat kami menginap. Untuk 5 malam, kami menginap di Hostel ini, kamar tidak terlalu besar, tapi fasilitas cukup ok. Kamar mandi private, 1 sofabed, 2 tempat tidur tingkat, kulkas, kalo mau masak ada kitchen set lengkap semua peralatan bisa digunakan berada di area lobby.

Don Quijote deket Hostel, tapi gak mampir kesini juga

Area lobby Hostel Kanon
Day 6 - Universal Studio Japan
Waktunya bermain!!!
Sampai di USJ ternyata ramenya luarrr biasaaa. Tapi yaaa mau gimana lagi? harus dibawa enjoy, masih mending gak hujan, karena pagi harinya sempat gerimis.
Tiket masuk sudah dibeli sebelumnya dari website Klook, tinggal antri scan barcode aja di Entrance gate, sebelumnya isi tas diperiksa dahulu oleh petugas.

Diluar area USJ banyak toko - toko dan restoran

Masuk area USJ, tapi tiket booth nya masih di dalam lagi


 Foto wajib di Globe Universal ini :)

Tujuan Pertama adalah Universal Wonderland, yang ternyata gak gitu rame (mungkin karena area ini lebih buat anak - anak) tapi kami malah happy banget. Suasananya ceria warna warni :)
Snoopy Studio,  Hello Kitty Fashion Avenue, dan Sesame Street Fun World ada di kawasan ini.

Universal Wonderland


 Foto bareng Snoppy dkk.

Atraksi yang sempat kami coba di kawasan ini, adalah :
- The Flying Snoopy
- Snoopy's Great Race
- Snoopy Sound Stage Adventure
- Hello Kitty dancing performance
- Big Bird's Big Top Circus
- Elmo's little drive (khusus Junior aja)
- Cookie Monster Slide
- Abby's Magical Tree

The Flying Snoopy

di dalam Snoopy Sound Stage Adventure

Elmo's Little Drive

Cookie Monster Slide

Big Bird Big Top Circus

Jelek amat pose makan churronya, hihihi...

Lanjut ke area The Wizarding World of Harry Potter
Yang ternyata keramaian yang ada di pintu masuk tadi udah berpindah kesini, hehehe.
Antrian setiap wahana lebih dari sejam, yang akhirnya Mimo harus mengalah karena anak - anak gak gitu suka Harry Potter. Hanya berkeliling dan menikmati suasana sambil berfoto di beberapa tempat.


Hogwarts Express


 Rameee...

Wajib foto disini :)
Selanjutnya ke wahana Jaws.
Antri sekitar 45 menit (lumayanlah gak sampai sejam, hehehe...)
Atraksi ini naik kapal dan agak basah - basahan, jadi gak bisa foto - foto deh. Kamera dan HP harus disimpan dalam tas biar gak basah atau kecemplung di air.

foto dulu biar gak bosen antri

Menuju ke wahana Jaws
Naik kapal di wahana ini

Selesai wahana ini, kita makan siang di Aminity Landing Restaurant yang bersebelahan dengan pintu keluar Jaws ini. Dengan menu Sandwich Fried Chicken dan kentang goreng, lumayan kenyang buat perut yang biasa diisi nasi :) 
Ternyata gak ada foto di resto ini, mungkin karena udah pada lapar dan dapatin meja agak susah waktu itu pas jam makan siang.

Sebenarnya pengen main Jurassic Park - The Ride, ternyata lagi maintenance hari itu alias tutup.
Akhirnya pilih nonton atraksi Water World yang kebetulan jadwalnya mau main, tapi tetap yang antri udah banyak. Tapi karena Live Show jadi pasti dapat tempat duduk.

Antrian Water World

Barisan depan ternyata kena siram, hehehe...

Next stop Minion Park, yang rameee juga kayak area Harry Potter. Wahana permainan juga antri sejam lebih. Jadinya kita cuma kelilingin Minion Park, dan mampir di souvenir shopnya.

Lanjut ke The Amazing Adventures of Spiderman - The Ride 4K3D
Antrian 45 menit masih ok, selama antri banyak yang bisa dilihat, ada ruang kerja Peter Parker juga. 
Untuk atraksi ini menurut Mimo, Kereennnn... teknologinya mantap!!! Atraksi menggunakan kendaraan bermutan 12 orang, pakai kacamata 3 dimensi. Kita diputer, miring kanan kiri, atas bawah, jalan ntah kemana mengikuti alur cerita. Deg deg an sebenarnya tapi sangat sangat berkesan.
  
Foto sewaktu di dalam atraksi Spiderman

Udah jam 5 sore, nongkrong santai sambil selonjoran di taman depan bangunan Spiderman. Anak - anak masih penasaran sama Minion, kesanalah maksud hati mau ikut antri wahana kalo antrian 40 menitan, tapi ternyata masih 75 menit.

istirahat abis main Spiderman

Sebenarnya ada beberapa Anime Theater Show musiman, kayak Sailormoon, Conan, Lupin, dll. Kalo gak ngantri sih mau aja masuk, tapi panjangnya antrian tetap jadi penghalang utama (karena udah sore, dan takut pas masuk malah gak bisa lihat night parade)

Nyerah aja deh, mending nungguin Night Parade jam 7 malam, biar dapat barisan paling depan, jadi gak harus dempet2an ato clingak clinguk ntar nontonnya. Sambil nungguin, kita gantian beli cemilan dan ke beberapa souvenir shop.
New York Area

Nungguin Night Parade
Yakkkk. Beneran gak nyesel nungguin Night Parade. Barisan terdepan donks kitaaa, hehehe... Dimulai dari rombongan Harry Potter dkk., Transformes, Jurassic Park, dan terakhir Minion. Dengan waktu sekitar 30 menit gak terasa kita nonton sambil berdiri :)

Hogwarts Express yang pertama di Night Parade
  
Exit Universal Studio

Capek? udah pasti. Keluar dari USJ langsung cari makan di MOS Burger, kebetulan ada meja kosong langsung di take deh, biar nyaman makannya. Karena dari sini harus 2x naik kereta lagi untuk sampai di Hostel. 

Selonjoran di dalam kereta, hehehe...

Day 7 - Nara Park 
Selain Nara, seharusnya tujuan hari ini ke Kobe juga. Maksud hati manfaatin JR Pass dengan maksimal yang berakhir hari ini. Tapi apa daya bangun pagi pada malas - malasan. Akhirnya jam 10 pagi baru jalan dari hostel ke Nara Park.
Naik kereta JR Yamatoji Line tujuan Nara Station. Dari stasiun Nara naik JR bis, yang masih dicover JR Pass turun di Nara Park.

Kota Nara identik dengan Rusa

Di Nara Park terdapat banyak rusa sika liar (dalam bahasa Jepang rusa disebut Shika) dengan luar area sekitar 500 hektar, merupakan kawasan kuil - kuil dan taman yang terbuka untuk umun.
Untuk memberi makan rusa - rusa ini, harus membeli seikat (10 keping) biskuit tipis / crackers (shika-senbei) seharga 100 yen.

Memberi makan rusa - rusa.

Rusa nya bersih dan terawat.

Makan ice cream di Nara Park
Jalan terus menyusuri Taman Nara, ada kawasan kuil Kofuku-ji yang cukup luas, ada beberapa bangunan arsitektur Jepang kuno. 

Balairung Emas Timur (Tokondo)

Balairung Emas Tengah (Chukondo)

Pagoda Lima Tingkat (Gojunoto)

Foto di depan Balairung segi delapan selatan (Nan'endo)

Keluar area kuil ini, kita menuju souvenir shop dan lanjut makan sore di Higashimuki Shopping Street. Anak - anak pilih makan Mc D, yang lain ngikut aja biar mereka senang. 

belanja souvenir

Coca Cola Special Edition - Nara

Sore hari perjalanan kembali menuju Osaka. Karo dan anak - anak terlihat capek, mereka mau istirahat di kamar aja malam ini.
Nahhh.. kesempatan buat Mimo Pipo untuk jalan nih. Tujuan gak jauh - jauh, cari mall daerah Tennoji yang ada Onitsuka Tiger store, biar belanja tenang tanpa gangguan anak - anak, hehehe...

Hari selanjutnya Next Page lagi yahhhh :) West Japan Trip June 2019 (Page 3) 

West Japan Trip June 2019 (Page 3)

Day 8 - Legoland Discovery Center Osaka & Kaiyukan Aquarium Pagi ini diawali dengan ujan yang sangat deras. Kami udah siap untuk jalan ...